Yogyakarta – Ratusan anggota Racana Haryo Purboyo dan Nyi Ageng Serang, Gugus Depan 18.001 – 18.002 Pangkalan Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Yogyakarta mengikuti Latihan Rutin Krida Bina Keluarga Sehat secara daring, Sabtu (26/02/2022).

Dewan Racana dari Ruang Garuda 3, Kampus Terpadu Poltekkes Kemenkes Yogyakarta mencatat, setidaknya ada 625 peserta yang tergabung melalui Zoom Meeting dan streaming Youtube SBH Poltekkes Jogja pada latihan yang mengusung tema Keluarga Sehat Untuk Mewujudkan Keluarga Sehat. 

Latihan kali ini menghadirkan dua narasumber. Yang pertama adalah Kak Nanik Setiyawati, SST, Bdn, M.Kes. dengan membawa materi tentang Kesehatan Reproduksi Remaja. Kak Nanik Menyampaikan tentang Menstruasi dan mimpi basah merupakan proses kematangan sistem reproduksi berproduksi. Cara merawat organ kemaluan dilakukan dengan cara mandi besar. Remaja dimulai dari mulai umur 10-19 tahun.  Dalam kurun waktu tersebut kesehatan remaja sangatlah penting. 

“Siklus mentruasi yang normal adalah 21 – 35 hari, pada awal haid biasanya belum teratur namun dalam kurun waktu tertentu siklus akan menjadi teratur,” tegas Kak Nanik.

Narasumber kedua adalah Kak Eko Suryani, S.Pd, S.Kep, MA. dengan membawakan materi Kesehatan Manusia Serta Kesehatan Kerja Dan Olahraga. Kak Nanik menyampaikan tentang kesehatan merupakan pengembagan dari istilah sehat yang artinya terbebas dari penyakit. Tujuan kesehatan kerja adalah mencegah dan mengurangi penyakit akibat kerja dan penyakit lainnya. Olahraga merupakan salah satu peranan dalam mengurangi stress. 

Diharapkan dengan adanya dua materi tersebut, Pramuka Poltekkes Kemenkes Yogyakarta mampu Menjaga keluarga kita agar selalu aman dan tetap sehat.